Warta Pemalang - Peringati Hari
Ulang Tahun Yang Ke 444 Tahun 2019, Pemerintah Kabupaten Pemalang Menggelar
Kirab Pataka Dan Sang Saka Merah Putih Kamis 24 Januari 2019.
Acara Ini Dihadiri Oleh Bupati
Dan Wakil Bupati Pemalang Serta Ketua Dprd Kabupaten Pemalang
Kirab Dimulai Dari Balai Desa
Sungapan Melalui Jalan Gatot Subroto,
Jalan Ahmad Yani, Jalan Jendral Sudirman Dan
Alun-Alun Pemalang Kemudian Menuju
Ke Sasana Paringgitan Pendopo Kabupaten Pemalang.
Sepanjang Rute Perjalanan Kirab,
Terlihat Ribuan Masyarakat Dan Pelajar Sangat Antusias Melihat Langsung
Peristiwa Prosesi Kirab Pataka Yang Menggambarkan Berdirinya Kabupaten Pemalang
Tempo Dulu.
Bupati Pemalang Beserta Istri
Menaiki Kereta Kencana Kyai Seto
Mraman,
Sedangkan Wakil Bupati Beserta
Istri Menaiki Kereta Turangga Jati, Dan Ketua Dprd Kabupaten Pemalang Beserta
Istri Menaiki Kereta Burkuda Menuju Pendopo Kabupaten Pemalang Dengan Di Iringi
Oleh Anggota Dprd Kabupaten Pemalang Dan Seluruh Skpd Serta Kepala Desa Se
Kabupaten Pemalang
Dalam Peringatan Hari Jadi Ke
444 Kabupaten Pemalang Dengan Thema Kerja Keras,
Kerja Cepat, Kerja Cerdas Untuk Pemalang Hebat, Bupati Pemalang Berharap Agar Kesejahteraan
Masyarakat Terus Meningkat.
Dan Sebagai Penerus Bangsa,
Sebisa Mungkin Dapat Berjuang Untuk Mewujudkan Harapan Para Pendiri Kabupaten
Pemalang (Capri-Wp)