iklan banner

Rabu, 20 September 2023

 


WartaPemalang-Bagaimana kelanjutan pemeriksaan ASN Kabupaten Pemalang terkait rekomendasi KASN ?


Sampai sekarang belum ada kabar hasil dari pemeriksaan tersebut. Rupanya, pemeriksaan ini bikin ketar ketir juga.Sebab, jika sanksi berat diberikan akan berakibat fatal.


Dijelaskan oleh Kepala BKD Pemalang, HM Puntodewo, Selasa (19/9/2023) dihadapan awak media. Diterangkannya, sanksi dibagi menjadi tiga yakni ringan, sedang dan berat. Sanksi itu juga masih dibagi tiga lagi.


" Sanksi berat itu ya penurunan jabatan, kalau eselon ll ke eselon lll atau pejabat administrasi," terangnya.


Atau pemecatan dengan hormat dan masih mendapatkan hak-haknya. Berbeda dengan yang kemarin di putuskan Pengadilan lanjutnya.


" Kalau misal pejabat eselon ll kena sanksi penurunan jabatan dan usianya sudah 58 ya pensiun," katanya.


Ketika ditanyakan soal hasil pemeriksaan Dewo menjawab dirinya tidak tau, sebab dalam hal ini dirinya juga diperiksa.


" Setau saya tim pemeriksa itu, ada dari propinsi, Pj sekda, Inspektorat, BKD dan bagian hukum," terangnya.


Hasil dari pemeriksaan itu nantinya diserahkan ke Pejabat Pembina Kepegawaian (PKK) dalam hal ini Plt bupati. Nantinya dikonsultasikan ke BKN juga mendagri.


Kabarnya, beberapa pejabat sudah ijin ke Plt bupati untuk mengajukan pensiun dini dan sudah di iyakan Plt bupati.


Lalu, beranikah Plt bupati memberikan sanksi kepada ASN yang dinyatakan terbukti bersalah dengan sanksi berat mengingat hal ini bisa berdampak politik ?


(Chaerun)


HALO KONSUMEN

HALO KONSUMEN
Mari bersama menuju untuk menjadi konsumen yang cerdas dan mandiri "SAATNYA KONSUMEN BICARA" dan "BERANI LAPOR HEBAT" DENGAN PEDOMAN: LIHAT, LAWAN, LAPORKAN. dengan cara mengisi Form Pengaduan online. Terima kasih Salam Perlindungan Konsumen

Pengikut

Jadwal Sholat


jadwal-sholat

Categories

HUKUM

Bupati Pemalang Mansur Hidayat, ST

Bupati Pemalang Mansur Hidayat, ST

SELAMAT HARI JADI PEMALANG YANG KE 449

SELAMAT HARI JADI PEMALANG YANG KE 449

Selamat Hari Jadi Pemalang yang ke 449

Selamat Hari Jadi Pemalang yang ke 449

Penelusuran Hilangnya Saldo Milik KPM oleh LPKSM-YKM Pemalang

Serabi Likuran Desa Penggarit

Desa Jebed Utara Bagikan 956 Sertifikat Program PTSL Tahun 2021

Presiden Jokowi Akan Sederhanakan Proses Perizinan Usaha

ASPEK HUKUM PERJANJIAN DALAM HUKUM PERLINDUNGAN KONSUMEN

PENGERTIAN HAK DAN KEWAJIBAN PERLINDUNGAN KONSUMEN